Saya punya beberapa daftar judul untuk artikel ini. Artikel yang akan mengulas tentang Coach Ilham Sadli. Seorang lelaki yang puitis, terlihat dari beberapa postingan instagramnya.
Sang Pengagum Rahasiamu, Blogger yang Juga Pujangga, Lelaki yang Puitis, adalah beberapa daftar judul yang saya buat. Namun akhirnya pilihan saya jatuh pada kalimat ‘Pengagum Senja Penikmat Jingga’. Seperti yang tertulis di bio Instagram Coach Ilham.
Ilham Sadli
Coach Ilham adalah seorang Travel Blogger dan Content Writer. Berasal dari Lombok, Nusa Tenggara Barat dan asli Suku Sasak. Lelaki kelahiran 8 Mei 1994 ini suka menulis puisi loh. Setelah lulus dari MAN 1 Praya (kini MAN 1 Lombok Tengah), Coach Ilham melanjutkan pendidikan ke Universitas Negeri Jember. Ia mengambil jurusan Teknik Elektro. (Ternyata anak elektro bisa puitis juga ya)
Pada tahun 2014 Coach Ilham mulai bergabung dengan Forum Lingkar Pena Cabang jember. Ia terus aktif hingga sempat terpilih sebagai Ketua Cabang FLP Jember. Meraih juara 3 Lomba Blog Menulis Cerpen FLP 2018. Pada tahun yang sama juga menjuarai Lomba Blog Bersama K-Link.
Coach Ilham memiliki dua blog, yaitu ilhamsadli.com dan blogsadli.com. Tulisan-tulisan tentang kunjungannya ke tempat-tempat wisata ada di blog yang pertama. Selain soal traveling, kita juga akan menemukan tulisan tentang review buku, film, dan produk. Kalau di blog yang kedua, Coach Ilham lebih fokus membahas tentang teknologi, gaya hidup, dan tips-tips blogging.
Main-Main ke Media Sosial Coach Ilham
Dari semua media sosial yang dimiliki Coach Ilham, saya paling suka main ke instagramnya. Soalnya captionya banyak memotivasi dan menasihat. Jadi tidak bakalan kerasa meski stalking berlama-lama. Ditambah lagi ada beberapa puisi Coach Ilham yang kata-katanya dapat menyihir siapa saja yang membacanya.
Di twitter Coach Ilham lebih dikenal sebagai pemilik akun ‘Pengagum Rahasiamu’. Saya menemukan satu tweet Coach Ilham yang mengingatkan saya pada kondisi saya di masa lalu. Dulu sempat saya merasa sangat kesal terhadap apa-apa yang saya alami. Sampai akhirnya saya sadar bahwa semua masalahlah yang menjadikan saya lebih dewasa.
“Berdamai dengan luka dan bersahabat dengan nestapa adalah bukti kalau hati kita sebenarnya telah menjadi dewasa” – Pengagung Rahasiamu (Twitter @blogsadli) –
Lelaki Penyuka Puisi
Sebenarnya bukan sekali dua kali saya berkunjung ke Instagramnya Coach Ilham. Pertamakali berkunjung saat awal bergabung di Kelas Growth Blogger. Hal pertama yang saya notice adalah Coach Ilham suka menulis puisi. Makanya saat Kelas Growth Blogger dimulai, pada awal September, saya mengira Coach Ilham itu sedikit pendiam. Salah satu ciri yang sering dikira dimiliki oleh mereka yang mahir merangkai kata-kata indah. Tapi ternyata saya salah.
Coach Ilham ternyata sama dengan Coach Irwin dan Coach Pewe, suka bercanda. Hal yang paling tidak terduga adalah, ia juga suka acara Tendangan Madunnya Coach Irwin. Alias peserta dikeluarkan dari group karena tidak mengerjakan tugas sesuai brief yang diberikan.
Kembali saya tak boleh segan belajar kepada coach-coach muda di Kelas Growth Blogger ini. Nah, kalau ke Coach Ilham saya belajar tentang apa itu ikhlas. Secara tidak sengaja saya menemukan satu kalimat di salah satu status instagramnya.
“Tingkat paling tinggi dari cinta adalah ikhlas”
Kalimat ini menasehati saya agar belajar ikhlas apapun yang tuhan berikan pada kita. Termasuk ikhlas menerima sosok jodoh yang akan Allah berikan. Tentunya, sosok itu akan memiliki kekurangan yang harus saya terima nantinya.
Nah, buat teman-teman silahkan berkunjung ke insagramnya Coach Ilham Sadli ya. Di sana teman-teman akan banyak menemukan nasehat dan motivasi loh. Terutama nasehat dan motivasi soal jodoh. Eh…